Pembukaan KKN Desa Kalimanis 2019


Pembukaan KKN Desa Kalimanis 2019
Foto Saat Pembukaan KKN Desa

Selasa, 15 Januari 2019, saya meluncur ke Desa Kalimanis Kecamatan Doko Kabupaten Blitar untuk menghadiri pembukaan KKN di Desa. Saya berangkat pukul 06.30 WIB dan sampai di lokasi pada kisaran pukul 08.45 WIB. Saya menuju ke Kalimanis dengan mengendarai sepeda motor.

Saya menjadi DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) bagi mahasiswa KKN Kalimanis bersama dengan Bapak Ubaidillah. Beliau seorang dosen muda dengan spesialisasi tafsir.


Sesampai di lokasi saya langsung menemuai kepada desa Kalimanis, Bapak Mudjiono serta para perangkat desa yang kebetulan sudah hadir di balai desa. Kesempatan itu saya gunakan untuk silaturahim dan sedikit koordinasi terkait dengan agenda KKN yang akan dilaksanakan di Desa Kalimanis tahun ini.
Koordinasi Bersama Para Tokoh dan Perangkat Desa

Seremonial acara dilaksanakan pada pukul 09.15 WIB sampai pukul 10.45 WIB. Acara berlangsung sederhana namun sangat berkesan. Nampak dari para warga yang hadir sangat antusias dalam mengikuti jalannya acara dari awal sampai akhir.

Acara di awali dengan bacaan surat al-fatihah dan dilanjutkan dengan bacaan ayat-ayat suci al-Qur’an. Selanjutnya sambutan dari koordes KKN, DPL dan Kepala Desa.

Dalam sambutannya Ulfi Nurissa’adah menyampaikan kepada seluruh warga bahwa keberadaan mereka di desa tersebut adalah untuk belajar, menuntut ilmu secara langsung di tengah-tengah masyarakat. Dia sangat berharap agar masyarakat bisa menerima dengan baik kehadirannya bersama teman-teman serta jangan sungkan-sungkan seandainya ada hal-hal yang bisa dibantu oleh teman-teman mahasiswa.

Saya diminta untuk mewakili sambutan dari DPL. Saya menyampaikan salam pimpinan yang saat ini belum bisa hadir di desa serta meminta maaf apabila selama beberapa hari kedepan, para mahasiswa akan melaksanakan kegiatan KKN di desa ini.

Saya menyampaikan bahwa kedatangan mahasiswa adalah untuk belajar dan menimba ilmu kepada masyarakat bukan untuk menggurui mereka. Selama ini mahasiswa telah mengikuti pembelajaran di ruang-ruang kuliah secara teoritis. Hari ini mereka datang di tengah-tengah masyarakat untuk belajar dan sekaligus mempraktikkan apa yang selama ini mereka pelajari di ruang kuliah. Oleh karena itu saya memohon kepada seluruh warga terutama para perangkat yang desa setempat agar kiranya sudi memberikan pembinaan, arahan serta kerjasama yang baik agar mahasiswa bisa belajar dengan baik dan  bisa melaksanakan program kegiatannya dengan lancar.

Saya juga meminta maaf apabila kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa KKN nantinya dirasa ada hal-hal yang kurang berkenan. Maklum mereka masih dalam proses belajar. Pada pukul 10.18 WIB saya menyerahkan sejumlah 52 mahasiswa kepada seluruh warga khususnya kepada kepala Desa Kalimanis.

Sementara itu Mudjiono, kades Kalimanis dalam sambutannya menyambut dengan baik dan hangat kehadiran mahasiswa peserta KKN. Beliau sangat berterima kasih kepada kampus IAIN Tulungagung yang telah memilih Kalimanis sebagai salah satu tempat diselenggarakannya KKN.

Beliau sangat berharap agar kegiatan yang dilaksanakan di sini selama beberapa hari ke depan bisa berjalan lancar dan mampu memberikan kemajuan kepada desa Kalimanis. Terkait dengan wisata Puncak Kalimanis beliau juga menyinggung agar kiranya mahasiswa bisa memberikan ide dan gagasan agar keberadaan potensi wisata tersebut bisa dikembangkan secara baik sehingga menjadi satu destinasi wisata di kemudian hari.

Foto Bersama Mahasiswa di Depan Posko

Selesai acara saya menuju ke Posko mahasiswa untuk melakukan koordinasi bersama teman-teman mahasiswa. Saya ingin mengetahui sejauh mana kegiatan yang telah berjalan sebelum diadakannya pembukaan secara seremonial. Alhamdulillah, mereka sudah mulai untuk melakukan pengenalan dan pembacaan terhadap segala potensi yang ada di desa tersebut. Mereka juga telah terjun dan berbaur secara langsung bersama dengan masyarakat setempat.

Selain itu saya juga ingin lebih mengetahui agenda program kegiatan yang rencananya akan dijalankan oleh para peserta dari semua divisi. Alhamdulillah selama beberapa hari di desa tersebut setidaknya sudah ada gambaran tentang program kegiatan yang nantinya akan dijalankan oleh mahasiswa selama 35 hari ke depan.

Tidak lupa saya juga menyampaikan agar mahasiswa tidak bosan-bosannya berkoordinasi dengan kepala desa dan seluruh tokoh-tokoh masyarakat agar kegiatan KKN bisa berjalan dengan lancar. Yang terpenting lagi agar semuanya menjaga kekompakan, kerjasama dan sikap agar kegiatan selama KKN bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Semoga kegiatan KKN tahun ini bisa semakin baik dan membawa berkah manfaat untuk semuanya. Indonesia berjaya, semoga segera terwujud dan IAIN Tulungagung segera beralih status menjadi UIN Tulungagung. Amin.


Semoga bermanfaat...

Komentar